Gula garam lemak apakah termasuk nutrisi? Jika pertanyaannya begitu, bisa jadi jawabannya benar. Apa manfaat ketiganya untuk tubuh? Ada banyak sekali. Walau bermanfaat tetap harus dibatasi asupan hariannya. Jika berlebihan tidak baik juga.
Ketiganya dibutuhkan oleh tubuh. Karena termasuk dalam nutrisi yang dibutuhkan. Tapi berapa, sih, takarannya? Lalu apa efek sampingnya jika berlebihan? Mari kita simak ulasan lengkapnya di bawah ini agar lebih paham.
Gula, Garam, Lemak adalah
Gula, garam, adalah dua zat yang berasal dari luar tubuh. Dalam dunia masakan garam dan gula bisa dipakai untuk perasa. Gula sebagai perasa manis, sedangkan garam sebagai perasa asin. Gula kosong mengandung kalori tinggi. Maka ia bisa jadi masalah serius untuk tubuh jika tidak diwaspadai.
Lemak ada dalam tubuh, dan bisa diapatkan dari luar. Lemak termasuk dalam nutrisi yang dibutuhkan tubuh. Maka, lemak pun harus dicukupi kebutuhannya. Lemak seperi halnya gula, bisa jadi sumber tenaga.
Gula adalah salah satu sumber karbohidrat alami. Jika kita butuh gula untuk tenaga.
Tapi, jika kelebihan gula juga tidak baik. Bisa menyebabkan penyakit tidak menular. Berapa takaran gula menurut usia?
- Usia 1-3 tahun butuh 2-5 sendok teh
- Usia 4-6 tahun butuh 2,5-6 sendok teh
- Usia 7 – 12 tahun butuh 4-8 sendok teh
- Usia di atas 13 tahun dan dewasa butuh 5-9 sendok teh
- Di atas 50 tahun butuh 4-8 sendok teh
Dari pemaparan di atas kita tahu semakin tua, semakin sedikit jumlah kebutuhan gulanya. Kementerian kesehatan sudah memberikan anjuran batas konsumsi harian ketiganya. Sebab meski dibutuhkan tubuh tetap berbahaya kalau over. Anjuran konsumsi harian menurut kementerian kesehatan republik Indonesia sebagai berikut.
- Gula: 10% dari energi total atau sekitar 4 sendok makan perharinya
- Garam: sekitar 5 gram perhati atau sama dengan 1 sendok teh
- Lemak: sekitar 70 gram perhari atau 25% dari total energi
Dampak Buruk Kelebihan Garam, Gula, Lemak
Walau dibutuhkan tubuh, ada batas konsumsinya. Jika berlebihan akan berdampak pada tubuh.
- Obesitas
Ini dampak umum. Karena gula adalah sumber kalori. Kalori adalah sumber tenaga, maka sebaiknya segera dipakai. Jika tidak jadi timbunan lemak di tubuh. Akibatnya obesitas pun terjadi.
- Penyakit tidak menular
Ada penyakit jantung, darah tinggi, ini disebabkan lemak dan garam yang berlebih. Waspadai asupan gula, garam, lemak sehari-hari. Kalau tidak ingin berakhir tragis.
- Diabetes
Ini salah satu efek kelebihan gula. Diabetes akan berdampak luas serta mengerikan. Kalau begitu jaga asupan gula, ya. Jangan mudah konsumsi gula.
Demikian informasi yang bisa kami berikan untuk Anda pada kesempatan kali ini. Semoga bermanfaat.